TOP 13 Attraksi Sulap Yang Menarik

in #steemit-indonesia8 years ago (edited)

  1. Tenaga Magnet
    Apakah anda sering terkecoh dengan seorang pesulap yang biasa beratraksi dengan cabe yang bisa menempel sendiri di tangan pesulap ? Seolah – olah pesulap itu mempunyai tenaga magnet dan dapat membuat benda apapun menempel di badannya. Padahal rahasianya ada pada pada tangan si pesulap yang beratraksi tersebut cincinnya mengandung magnet yang ia pesan khusus sehingga terkesan cabe tersebut bisa tertarik dan menempel di tangannya tanpa di sentuh. Dan di dalam cabe tersebut sudah di selipkan jarum agar dapat tertarik ke tangan pesulap yang memakai cincin bermagnet tersebut.

  2. Kebal Air Mendidih
    Siapkan panic yang catnya agak gelap, sebelum anda melakukan atraksi ini masaklah air yang sudah di masuki daun sirih agak banyak selanjutnya setelah matang air tersebut siap di atraksikan. Cara mengatraksikannya tangan di celupkan secara perlahan dan jangan sampai air mendidih bergejlak atau benar – benar mendidih dan juga nyalakan api secukupnya ( Jangan terlalu besar ).

  3. Bola Lampu ( Lampu Dop
    Dalam atraksi ini pada hakikatnya hanyalah menggunakan kekuatan fikiran ( Konsentrasi murni ) dan pernafasan. Yaitu dengan cara melepas dari jari kita dan menjatuhkannya ke lantai tetapi Lampu Dop tersebut tidak pecah.
    Caranya : Ketika kita memegang lampu tersebut kita tarik nafas dalam – dalam
    selama 20 detak jantung, setelah itu lepaskanlah lampu itu dari pegangan anda sambil tetap menahan nafas dan membayangkan seolah – olah lampu tersebut jatuh di atas air atau dia atas kasur.
    Catatan : Jangan lepaskan / keluarkan nafas anda sebelum lampu Dop tersebut berhenti memantul dari lantai, karena apabila anda melepaskan nafas anda maka lampu tersebut akan pecah.

  4. Menebak Pikiran Orang
    Dalam atraksi ini sebenarnya yang di butuhkan hanyalah sebuah kerja sama, yang pasti anda harus mempunyai seorang teman / partner, sehingga jalanny atraksi bisa mulusdan rapi. Yaitu dengan cara menghafal kode – kode dari pembicaraan rekan kita. Misalnya siap artinya warna Kuning, atau angka Satu
    dan sebagainya. Tinggal anda mengkombinasikan permainan ini.

  5. Mengubah Mata Uang
    Dalam Lembaran daun / kertas biasa dapat kita rubah menjadi mata uang sungguhan. Khusus atraksi ini dalam melakukannya sangat halus sekali, di butuhkan sebuah alat dan tehnik – tehnik khusus Adapun rahasianya ada pada sebuah alat yang bernama Thumbtip ( Jari palsu ). Untuk lebih detailnya silahkan anda pelajari cara – cara dan triknya melalui sebuah VCD yang bisa anda dapatkan Di Sini

  6. Menyalakan Lilin Dengan Es
    Ujung sumbu lilin di tempeli dengan Es batu dan lilin tersebut akan menyala. Rahasianya sangat sederhana sekali. Ujung lilin tersebut sudah di tempeli atau di beri dengan logam Sodium dan jika terkena Es batu maka lilin tersebut akan menyala.

  7. Menyulut Rokok Dengan Air
    Rahasianya sangat sederhana sekali, anda hanya harus mengisi rokok tersebut dengan Potasium Permanganat yang mana jika tersentuh air maka akan menyala.

  8. Mematikan Lilin Dengan Mata
    Bagaimana cara mematikan lilin dengan pandangan mata ? Ilmu ini memeng ada dan anda dapat melatihnya, tapi berapa lama anda akan menguasainya. Nah dalam trik ini dapat anda sajikan sebagai hiburan semata kepada kawan anda. Yaitu dengan melubangi terlebih dahulu lilin yang akan di atraksikan tersebut
    dengan jarum atau paku kecil dan mengisikan sedikit air ke dalam lubang tersebut. Kemudian menutup kembali lilin itu dengan bakaran / tetesan lilin, sehingga tak tampak dari luar kalau lilin tersebut sudah di modifikasi. Ketika mengatraksikan di depan teman – teman anda, anda harus ingat kira – kira dimana anda mengisikan air ke dalam lilin tersebut. Setelah nyala api dekat pada batas air tersebut, anda bisa pura – pura berkonsentrasi sambil menatap nyala lilin tersebut sampai mati.

  9. Tangan Tak Dapat Basah
    Biasanya atraksi ini di gunakan oleh seorang ahli bela diri agar muridnya rajin berlatih yaitu seorang pelatij bela diri tersebut memasukkan tangannya ke dalam kolam air dan memukulkannya dengan keras sehingga membuat kulitnya kering dari basahnya air tadi. Rahasianya adalah : Gosoklah tangan yang akan di keringkan dari air dengan menggunakan Tepung Seng Stearat.

  10. Menerbangkan Telur
    Dalam atraksi ini kita bisa menerbangkan telur.
    Caranya : adalah dengan menyedot dan mengeluarkan isi telur tersebut dengan jarum suntik sampai benar – benar bersih dan kering. Kemudian isilah telur tersebut dengan Embun dengan menggunakan jarum suntik tadi sampai seperempat isi telur tersebut, lalu bekas lubangnya di tutup dengan isolasi Jemurlah telur tersebut sambil anda berakting mengangkat telur tersebut dari jarak jauh. Dan apa yang akan terjadi ? Telur tersebut akan terangkat dengan perlahan.

  11. Mengeluarkan angka Dari Piring
    Caranya.: Terlebih dahulu Tulisilah piring yang akan di gunakan atraksi tersebut dengan getah sawo sesuai dengan tulisan / angka yang anda kehendaki. Sesudah itu taburilah piring tersebut dengan abu gosok
    secara tipis – tipis saja. Maka secara otomatis piring tersebut akan mengeluarkan bekas tulisan atau angka yang anda tuliskan tadi.

  12. Mengeluarkan Darah Dari Pori – Pori
    Banyak paranormal yang melakukan atraksi seolah – olah mengerikan terutama pada orang sakit ( Pasiennya ). Dengan menyemburkan air pada tangan atau punggung pasien, kira – kira 30 detik kemudian dari tangan atau punggung pasien tersebut akan mengeluarkan darah dari pori – pori.
    Caranya : Yaitu serbuk PK ( Bahan Kimia ) di campur dengan pasir atau tanah, lalu sebelum pasien di sembur tangan / punggung pasien tersebut di oles – olesi dengan tanah yan sudah di campur bubuk PK tersebut, setelah itu si pesulap menyemburkan air dengan semburan seperti embun ( halus ) Maka dalam tempo 15 – 30 detik kemudian akan keluar yang menyerupai darah segar.

  13. Tangan Dapat Membakar Kertas
    Caranya : Kertas harus di basahi terlebih dahulu dengan Gasholin dan setelah itu kita remas – remas dan pada saat tangan kita meremas kertas siapkanlah logam sodium murni yang sudah di masukkan ke dalam gumpalan kertas tadi lalu berilah air dan tak lama kenudian kertas tadi akan terbakar.
    http://www.infomenarik.net/2016/06/top-13-atraksi-hiburan-magic-yang.html

Sort:  

Baru paham...heeemmmm

slack if you think I am misbehaving. Please help fighting spam! Upvote this post to strengthen the bot, downvote the parent post if it has positive upvotes.I am a downvote bot. Contact @pharesim at

Why ???

slack if you think I am misbehaving. Please help fighting spam! Upvote this post to strengthen the bot, downvote the parent post if it has positive upvotes.I am a downvote bot. Contact @pharesim at