Hai haiii, bertemu sekali lagi dalam tema cip icip yaaaa
Kali ini saya akan mengangkat cerita tentang satu jenis makanan yang nyaris dapat ditemui disemua gerai makan melayu di Malaysia dan Thailand.
Lama gak makan makanan ini tiba-tiba beberapa hari yang lalu muncul keinginan untuk coba membuatnya sendiri. Namanya Kerabu Sotong.
Saya gak tau dengan pasti kenapa disebut kerabu. Tapi kalau sotong karena bahan dasarnya adalah cumi-cumi yang dalam bahasa melayu disebut sotong.
Rasa asam pedas yang sedap dalam racikan bahan-bahannya membuat makanan ini jadi pembuka selera yang menyegarkan.
Kalau kawan steemian ingin tau, berikut ini adalah bahan-bahan yang saya gunakan:
Bahan dasar: Sotong (cumi-cumi)
Bahan-bahan kerabu:
- tomat
- cabe rawit
- cabe merah keriting
- bawang merah
- daun jeruk purut
- rebung kala
- batang serai
- kacang panjang
- asam jawa
- jeruk kasturi/jeruk nipis
Cara membuatnya sangat mudah
- Sotong di potong bentuk cincin, cuci bersih dan beri sedikit garam dan perasan jeruk nipis
- Masak air sampai mendidih kemudian celupkan potongan-potongan sotong tadi selama lebih kurang 5 menit, angkat dan tiriskan. Jangan celup terlalu lama karena akan menyebabkan daging sotong menjadi alot
- Potong dan iris kecil semua bahan kerabu kecuali asam jawa dan jeruk.
- Peras air asam jawa dan jeruk, kemudian campurkan pada sotong dan bahan kerabu.
- Kerabu sotong asam pedas siap disajikan
Kerabu sotong yang segar ini bagus untuk membangkitkan selera makan bagi yang sedang tidak nafsu makan lo ..
Oke, selamat mencoba ππ
Salam steemit
@ijas.jaswar
oh this looks absolutely amazing and delicious π enjoy π₯ and have a great day!
Tq for your visiting and suport ππ
π ...π.....π....π
Haha, so yummy
hmmm...pengen cuba rase
...bole order?
Boleh je, bagi email .. nanti saya hantar kat sana, hahaaaaa πππ
Boleh ni kayaknya jadi tambahan menu
Iya ika, cobain yaa π
Sedapnya, nak, nak, nak!!!lama tak makan ni
Hihihii, nak yee .. Saya sent lewat email boleh? ππ
Boleh sangat akak, lewat SBD pun boleh hahaha..
Peumangat man resep njan
Oh ohhhh, cobak try dulu hehehe .. Wkwkwkkk πππ
Makanan favorit lon
Ohh ya kahh? Suka cumi-cumi ya
Alhamdulillah dah punya dedek bayi,,, kalo lg hamil terus pengen, nah lo,,,, payah @ijas.jaswar jadi koki nih masain buat kami.....
Welehhh alasann, bilang aja pengen kami masakin hahaaaaa, siyappp meluncurrr ππ π
You have lovely fruits. Well done.
izinkan saya untuk mengundang Anda ke saluran perselisihan #Steemschools. Klik tautan ini untuk bergabung dengan https://discord.gg/eTZqQvk dan kami akan mengajari dan mendukung Anda untuk berkembang di Steemit, untuk memilih topik yang tepat untuk menarik pembaca, untuk menggunakan tag yang benar pada posting Anda untuk mendapatkan lebih banyak visibilitas, cara buat postingan dan komentar berkualitas, dapatkan lebih banyak dan dapatkan banyak pengikut.
Terima kasih.
Wah dapat referensi tambahan ne untuk menu berbuka
Nikmatnya jika bisa di cicipi masakan ibu @ijas.jaswar
Kerabu sotong adalah sotong teukeurabe. Lage bu keurabe ngon u. Hahaha.
Perlu dicoba ni...
Postingan yang bagus dan bermamfaat
Bole ni dicoba