Selamat pagi sahabat Steemian...
Apakah ada yang masih begadang ? Jangan lupa sempatkan untuk minum air putih hangat selain minum kopi. Postinganku hari ini tentang hewan unik dan pohon langka di sekitar rumah yang aku temui ketika sedang berjalan-jalan mencari angin segar. Beberapa di antaranya :
- Kumbang tanduk
Kumbang tanduk ini aku temukan di tanah dan hampir terinjak olehku tadi malam. Aku minta tolong my husband untuk mengambil kumbang tanduk tersebut untuk aku foto. Jujur aku belum berani memegang kumbang tanduk tersebut khawatir takut digigit atau diseruduk dengan tanduknya.
- Pohon Cokelat 🌲
Pohon cokelat ini adalah milik seorang warga kampung Susukan, Bojonggede-Bogor dekat rumah orang tuaku. Buahnya lumayan banyak tetapi masih hijau warnanya belum waktunya untuk dipetik. Entah kenapa pohon ini dinamakan pohon cokelat padahal buahnya berwarna hijau. Jika dimakan langsung rasanya asam tidak manis seperti cokelat yang kubeli di minimarket.
- Kucing anggora 🐈
Screenshot kucing anggora
Di jalan kecil ini aku berpapasan dengan seekor kucing anggora entah milik siapa. Kucing tersebut sedang menggigit tikus di mulutnya. Sayangnya ketika kuhampiri untuk kufoto kucing anggora tersebut malah kabur menjauh ke tempat gelap dan aku malas untuk mengejarnya karena aku bukan pemburu kucing. Jika foto di atas di zoom terlihat warna putih itulah kucing anggora yang sedang kabur sambil membawa mangsanya sepertinya kucing itu takut tikusnya hasil buruannya akan kurebut. Padahal tidak mungkin aku setega itu. 🐱🐭😁
Demikian postingan sederhanaku tentang hewan unik dan pohon langka yang aku temui di sekitar rumah. Kurang lebihnya mohon maaf. Terima kasih telah meluangkan waktunya untuk membaca postingan sederhana ini.
Gambar diambil dengan menggunakan kamera smartphone Xiaomi Red Mi Note 5A. Lokasi foto di sekitar kampung Susukan Bojonggede,Bogor, propinsi Jawa Barat, Indonesia.
World of Photography Beta V1.0
>Learn more here<
You have earned 5.30 XP for sharing your photo!
Daily photos: 2/2
Daily comments: 0/5
Multiplier: 1.06
Server time: 21:35:16
Total XP: 152.90/200.00
Total Photos: 21
Total comments: 43
Total contest wins: 0
Follow:
Join the Discord channel: click!
Play and win SBD:
Daily Steem Statistics:
Learn how to program Steem-Python applications:
Developed and sponsored by: @photocontests@fairlotto@dailysteemreport@steempytutorials @juliank
Thank you @photocontests3